Bertie Cody Luminous Rubber Peel-off Mask Review

May 17, 2019


Jaman sekarang tuh ya, kadang aku suka terkagum-kagum sama brand lokal karena mereka bener-bener udah step up their game banget. Udah bisa bersaing sama brand dari luar, mulai dari packaging, konsep, dan ya efektifitas produknya itu sendiri. Nah di postingan kali ini aku bakal ngomongin tentang salah satu brand lokal baru yakni Bertie Cody! Suatu hari Mbak Stephanie dari Bertie Cody approach aku lewat email, menawarkan apakah dia bisa kirim salah satu produk Bertie Cody ke aku sebagai hadiah. Dan setelah aku pelajari brandnya dan produknya, akupun bilang YES! Aku selalu seneng nyobain produk dari local brand. Dan akupun nggak pelit untuk ngepost atau review tentang mereka karena aku mau local brand punya kesempatan publikasi yang sama kayak brand-brand luar yang aku juga pakai dan review di social mediaku.


Bertie Cody sekarang ini baru punya dua produk, dua-duanya bentuknya masker bubuk. Tapiii, ini bukan sembarang masker lho. Biasanya masker bubuk itu kan kalau nggak wash-off, ya peel-off. Nah masker mereka ini termasuk peel-off dengan tekstur yang sangat unik yaitu kayak karet! Makanya namanya rubber peel-off mask. Sebelumnya aku pernah dengar kalau Dr. Jart itu juga punya sheet mask yang teksturnya pun rubber, walaupun aku belum pernah coba sendiri karena harganya lumayan mahal. Balik lagi ke Bertie Cody, selain varian Luminous, mereka juga punya varian yang namanya Squeaky Clean.

Waktu ditawarin pilih varian yang mana, aku pilih Luminous. Kenapa? Karena kalau dari deskripsi produknya sih si Luminous ini lebih cocok buat kondisi kulitku karena dia punya klaim untuk mengurangi produksi minyak berlebih. Ya sebagai manusia kilang minyak tentunya ini bukan pertanyaan lagi ya. Sementara kalau yang varian Squeaky Clean fungsinya lebih ke penanganan jerawat. Oh iya, masker ini juga paraben-free, synthetic color-free, cruelty-free, dan vegan jadi aman untuk ibu hamil dan menyusui. Penting untuk tahu kalau maskernya nggak pakai pewarna sintetis karena biasanya sering brand yang pakai bahan spirulina di dalamnya bukan dari ekstrak spirulina asli. Jadi memang Bertie Cody ini pakai spirulina asli.


Waktu pertama coba nyampurin maskernya aku agak kesulitan sih karena kalau dari anjuran pakainya rasio antara bubuk masker sama airnya 1:1, cuma pas aku campurin masih terasa terlalu cair jadi susah nempel di muka (makanya di foto berikutnya bisa kamu lihat maskernya sampai netes ke alis). Jadi aku improvise buat bikin konsistensi yang aku rasa cukup biar maskernya bisa menyatu di muka karena ini peel-off mask dan kalau maskernya nggak rata di muka jadinya kayak foto di atas, bakal ada dry patches yang bikin maskernya nggak bisa dikletek. Oh iya, masker ini juga ada wangi mint gitu dan waktu diapply ke muka ngasih sensasi dingin.

Setelah dilepas nggak ada kotoran atau komedo yang kecabut di maskernya, tapi kulitku jadi terasa kencang dan lembut kayak pantat bayi. Baru kali ini aku cobain masker peel-off yang nggak bikin kulit kering. Mungkin karena tekstur maskernya yang rubber jadi memang nggak bikin kulit ketarik. Sejak rutin pakai masker ini dua kali seminggu, aku ngerasa komedoku jadi lebih mudah dikeluarin dan pori-poriku juga makin mengecil karena jadi bersih. Downsidenya sih ada residu warna biru yang ditinggalkan dari masker ini setelah dikletek. Jadi kalau mau pake masker ini aku saranin pas kalian belum pakai skincare routine sih karena residunya itu mesti dibersihin.


Satu kemasan ini bisa dipakai sampai 5 kali pemakaian, cuma ya balik lagi kamu seboros apa kalau nyampur hehe. Bertie Cody sendiri bilang jangan setiap hari dipakai karena dia punya sifat exfoliating jadi pakainya maksimal 3 kali aja seminggu. Overall, aku cukup impressed sama masker ini. Selain dia memberikan fun experience karena teksturnya unik, efeknya pun menyenangkan di kulitku yang kombinasi cenderung berminyak.

-----

How much? Rp 80.000

11 comments

  1. I love peel-off masks :)

    ReplyDelete
  2. Lucuk sekali maskernya. Selama ini pakai masker karet kalau lagi facial di klinik aja, belum pernah nyoba sendiri. Ternyata malah ada brand lokal yang jual ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha bener mbak, aku juga baru tahu ada brand lokal yang mulai bikin rubber mask begini.

      Delete
  3. It looks so good my friend

    ReplyDelete
  4. This looks good. I wanna try it since I'm pretty sensitive to too-hard-peel-off mask 😆

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya benerrr gue juga ga suka Tir sama masker peel off yang terlalu kaku dan sakit kalo dilepas, suka bikin iritasi dan terlalu kering sesudahnya.

      Delete
  5. I'm not usually a fan of peel off mass but this ones sounds pretty good since it doesn't dry out your skin.

    ReplyDelete